• Chinese Actor
  • Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

    6 Rekomendasi Drama China Yang Dibintangi Fair Xing

    Jika kamu adalah penggemar drama China, pastinya kamu sudah tidak asing lagi dengan artis cantik yang satu ini.

    Ya...fair Xing atau Xing Fei, wanita kelahiran 01 Oktober 1994 ini memang telah banyak bermain dalam drama China berbagai genre.

    Mulai dari berperan sebagai anak sekolahan hingga menjadi gadis desa, Fair Xing memang selalu totalitas dalam setiap aktingnya.

    Nah kira-kira drama romantis apa saja ya yang dibintangi Fair Xing?

    Yuk simak selengkapnya dibawah ini.

    6 Rekomendasi Drama China Yang Dibintangi Fair Xing


    1. Master Devil Do Not Kiss Me

    Fair Xing drama
    sumber foto : https://www.shangc.net

    Menceritakan tentang gadis sederhana An Chu Xia yang diperankan oleh Fair Xing, mengalami nasib naas karena ibunya meninggal.

    Ia kemudian diasuh oleh keluarga kaya raya dan dijadikan sebagai "calon menantu" oleh keluarga mereka.

    Namun disisi lain, Han Qi Lu (diperankan oleh Li Hong Yi) sangat tidak menyukai kedatangan An Chu Xia dan selalu menganggap An Chu Xia sebagai pelayannya.

    Seiring waktu berjalan, Han Qi Lu perlahan menyadari bahwa dirinya menyukai An Chu Xia.

    Baca juga : Drama China "Put Your Head On My Shoulder" akan di-remake kedalam Versi Thailand, ini sinopsisnya

    2. Master Devil Do Not Kiss Me 2

    Drama Xing Fei
    sumber foto : https://m.v.qq.com

    Drama yang juga dibintangi oleh Fair Xing dan Li Hong Yi ini merupakan kelanjutan dari "Master Devil Do Not Kiss Me season 1" yang menceritakan tentang hubungan antara Han Qi Lu dan An Chu Xia yang semakin berkembang.

    Namun kedatangan mantan pacar Han Qi Lu Xiang Man Kui yang diperankan oleh Yang Zhi Ying membuat kisah cinta mereka semakin rumit.

    Disisi lain, An Chu Xia berusaha untuk mencari identitas aslinya dan menemukan ayah kandungnya.

    3. The Faded Light Years

    Drama Fair Xing
    Tambahkan teks : http://www.chinesedrama.info

    Jika sebelumnya Fair Xing berperan sebagai anak sekolahan, maka di drama ini ia berperan sebagai gadis desa yang tinggal di daerah tepi pantai.

    Yan Xia (Fair Xing) adalah seorang gadis biasa yang memiliki keahlian menjahit dan mendesain pakaian.

    Ia terjerat hubungan dengan CEO perusahaan busana "DI Group" Ding Wen Xiao karena kasus penjiplakan desain pakaian.

    Yan Xia berusaha untuk terus membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah, namun kegigihan serta kerja keras Yan Xia malah membuat Ding Wen Xiao semakin jatuh hati padanya.

    4. Put Your Head on My Shoulder

    Drama yang dibintangi Fair Xing
    sumber foto : https://www.alwaysthecriticpod.com

    Di drama kali ini Fair Xing berpasangan dengan aktor muda Tiongkok Lin Yi

    Si Tu Mo (Fair Xing) adalah seorang mahasiswi jurusan akutansi yang bercita-cita untuk bekerja di bidang periklanan.

    Ia telah sejak lama menyukai teman masa kecilnya Fu Pei (diperankan oleh Tang Xiaotian), namun Fu Pei sering mengabaikan dan mengecewakannya.

    Dan saat itu muncullah sosok Gu Wei Yi ( Lin Yi) seorang mahasiswa jurusan fisika yang jenius.

    Suatu hari ibu Si Tu Mo memintanya untuk tinggal dirumah milik temannya yang berlokasi lebih dekat dengan perusahaan tempat Si Tu Mo magang, dan ternyata teman ibu Si Tu Mo tersebut adalah ibunya Gu Wei Yi, sementara itu Gu Wei Yi juga tinggal dirumah tersebut.

    Gu Wei Yi dan Si Tu Mo mulai hidup bersama dalam satu rumah, dan benih-benih cintapun mulai tumbuh diantara mereka.

    Drama ini sangat populer ditahun 2019 lalu, bahkan berkat drama ini Fair Xing dan Lin Yi meraih penghargaan sebagai aktris paling menjanjikan dan aktor pendatang baru terbaik di "Golden Bud - The Fourth Network Film And Television Festival".

    Baca juga : Drama China "My Girlfriend is an Alien season 2" telah resmi dirilis, ini fakta menariknya

    5. Your Highness The Class Monitor

    Drama yang dibintangi Xing Fei
    sumber foto : https://www.redbubble.com

    Di drama ini Fair Xing juga berperan sebagai anak kuliahan.

    Menceritakan tentang kisah cinta yang manis antara Gadis berkacamata Su Nian Nian (Fair Xing) dan pria pemberontak dari keluarga kaya raya Gu Zi Chen yang diperankan oleh Niu Jun Feng.

    Su Nian Nian adalah seorang siswa berprestasi yang memiliki keinginan kuat untuk kuliah di universitas ternama di China.

    Pada suatu hari saat hendak berangkat ujian, Su Nian Nian mengalami kecelakaan dan membuatnya gagal mengikuti ujian.

    Dengan terpaksa Su Nian Nian hanya bisa kuliah di universitas teknik di sebuah kota kecil di China.
    Dan di sekolah biasa yang penuh dengan siswa bermasalah ini, Su Nian Nian tetap meyakinkan dirinya sendiri bahwa ia hanya tinggal sementara.

    Namun di universitas tersebut ia bertemu dengan Gu Zi Chen, orang yang telah menabraknya waktu itu.

    Karena pertemuan yang tidak disengaja ini, keduanya memulai hubungan pertengkaran terus-menerus dan akhirnya jatuh cinta.

    6. Forget You Remember Love

    Forget You Remember Love
    https://mydramalist.com

    Hampir sama dengan drama "The Faded Light Years", di drama ini Fair Xing juga berperan sebagai gadis desa yang tinggal di daerah tepi pantai.

    Drama ini menceritakan tentang CEO perusahaan "Senwell Group" Shan Junhao (Garvey Jin) karena sebuah kecelakaan ia mengalami amnesia dan dirawat oleh gadis desa bernama Ye Qianyu (Fair Xing).

    Mereka kemudian saling jatuh cinta dan menjadi sepasang kekasih, namun hubungan mereka seketika berubah ketika Shan Junhao sembuh dari amnesia yang dideritanya.

    Nah itulah tadi 6 rekomendasi drama China yang dibintangi Fair Xing.

    Kira-kira drama mana nih yang paling kamu suka?


    Dari : Berbagai sumber


    Post a Comment for "6 Rekomendasi Drama China Yang Dibintangi Fair Xing"