• Chinese Actor
  • Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

    Sinopsis dan Daftar Pemain Drama China Sunshine of My Life (2021)

    Sinopsis, Detail Drama, Daftar Pemain Serta Biodata Pemain Drama China "Sunshine of My Life" (2021 Chinese Drama)

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://67k8k.co

    Sunshine of My Life - atau dikenal juga dengan judul "A Love Story : You Are the Greatest Happiness of My Life" adalah sebuah serial drama China terbaru 2021 yang dibintangi oleh Zhang Han dan Lulu Xu.

    Berfokus pada cinta dan karier, drama ini menceritakan tentang kisah Manajer Umum "Mingyuan Fashion Group" Tang Ming Xuan (diperankan oleh Zhang Han) yang memiliki sifat ambisius dan gila kerja bahkan mendedikasikan hidupnya hanya untuk pekerjaan, namun kehidupannya mulai berubah ketika ia bertemu dengan desainer berbakat Mo Fei (diperankan oleh Lulu Xu).

    Drama yang disutradarai oleh Tien Jen Huang ini disiarkan di Dragon TV dan Tencent Video mulai tanggal 17 Maret 2021 dengan total 45 episode, atau bisa juga disaksikan di We TV Indonesia dengan judul "Kau Kebahagiaan Terbesarku".

    Selain drama "Sunshine of My Life", ditahun 2021 ini Lulu Xu juga membintangi drama "Love Scenery" bersama dengan Lin Yi.
    Sementara itu Zhang Han membintangi drama "One Boat, One World" bersama dengan Wang Likun atau Claudia Wang.

    Baca juga : Sinopsis dan Daftar Pemain Drama China My Little Happiness (2021)

    Detail Drama Sunshine of My Life :

    Judul : Sunshine of My Life
    Judul China : 若你安好便是晴天
    Judul lain : A Love Story : You Are the Greatest Happiness of My Life
    Genre : Romantis, bisnis
    Sutradara : Tien Jen Huang
    Penulis Skenario : Li Qian
    Total episode : 45 episode
    Durasi per episode : 45 menit
    Waktu tayang perdana : 17 Maret 2021
    Lokasi syuting : Shanghai, Suzhou, Paris
    Platform Pemutaran Online : Dragon TV, Tencent Video

    Baca juga : Sinopsis dan Daftar Pemain Drama China Hello Mr. Gu (2021)

    Sinopsis Drama Sunshine of My Life :

    Manajer umum "Mingyuan Fashion Group" Tang Ming Xuan, adalah seorang pebisnis muda yang berbakat, ia memiliki sifat yang ambisius dan gila kerja dan bahkan mendedikasikan hidupnya hanya untuk pekerjaan.
    Namun kehidupannya mulai berubah ketika ia bertemu dengan Mo Fei, seorang mahasiswi terbaik jurusan desain mode.

    Tang Ming Xuan dan Mo Fei mulai mengenal satu sama lain dan sama-sama menyukai teknik sulaman warisan, dan secara perlahan keduanya mulai saling mencintai.

    Namun tiba saatnya Mo Fei melanjutkan sekolah busana di Paris, sementara itu Tang Ming Xuan masih memilih tinggal di China untuk melanjutkan usahanya.
    Hingga akhirnya keduanya kembali dipertemukan ketika Tang Ming Xuan mendapat kesempatan untuk membuka bisnis fashion di Eropa.

    Setelah mengalami berbagai lika-liku kehidupan, keduanya akhirnya memahami pikiran satu sama lain, impian mereka lebih bersinar karena cinta dan impian mereka lebih kuat karena cinta.
    Dan dengan upaya bersama, Tang Ming Xuan dan Mo Fei akhirnya mampu mewujudkan cita-cita mereka dan menuai cinta yang bahagia.

    Baca juga : Sinopsis dan Daftar Pemain Drama China Go Ahead (2020)

    Daftar Pemain dan Biodata Pemain :

    1. Zhang Han berperan sebagai Tang Ming Xuan

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://mercury0314.pixnet.net

    Artis senior papan atas ini mungkin sudah tidak asing lagi dimata para penggemar drama China.
    Zhang Han atau Hans Zhang adalah seorang aktor China Daratan yang lahir di Distrik Longsha, Kota Qiqihar, Provinsi Heilongjiang pada tanggal 06 Oktober 1984, lulusan dari The Central Academy of Drama.

    Dalam drama "Sunshine of My Life" ini, ia berperan sebagai Manajer Umum "Mingyuan Fashion Group" Tang Ming Xuan yang memiliki sifat gila kerja, ambisius dan berani.
    Ia sangat tertarik dengan warisan budaya Tiongkok, dan mengintegrasikan budaya tersebut ke dalam merk perusahaan yang dikelolanya.
    Kehidupannya mulai berubah setelah ia bertemu dengan desainer berbakat Mo Fei.

    Sebelumnya, Zhang Han sempat membintangi beberapa drama China lainnya seperti "Meteor Shower (2009)", "The Queen of SOP (2012)", "Boss & Me (2014)", "Here to Hearth (2018)" dll.

    2. Lulu Xu berperan sebagai Mo Fei

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://mercury0314.pixnet.net

    Xu Lu atau Lulu Xu adalah seorang artis Tiongkok kelahiran 28 Desember 1994, lulusan dari People's Liberation Army Academy of Art.

    Jika dalam drama "Love Scenery" ia berperan sebagai seorang penyanyi terkenal, maka di drama ini ia berperan sebagai seorang desainer yang berbakat, memiliki kepribadian yang optimis dan ceria namun sedikit ceroboh.

    Saat belajar di Paris, ia lebih sadar akan pentingnya menghargai keterampilan tradisional Tiongkok, dan berkomitmen untuk memajukan budaya Tiongkok serta mendirikan merk busananya sendiri.

    3. Hong Yao berperan sebagai Fang Xiaoyu

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://mercury0314.pixnet.net

    Adalah seorang aktor China Daratan yang lahir di Kota Zhengzhou, Provinsi Henan pada tanggal 19 Maret 1992.

    Dalam drama ini, ia berperan sebagai Direktur Desain "Cayman Group".
    Memiliki bakat dan penampilan yang tampan.
    Semenjak bertemu dengan Mo Fei, ia mulai kagum dan semakin tertarik padanya.

    Selain drama "Sunshine of My Life", Hong Yao juga sempat bermain dalam beberapa drama China lainnya seperti "The Legend of Hao Lan (2019)", "Story of Yanxi Palace (2018)", dan juga drama yang dibintangi oleh Guan Xiao Tong dan Song Wei Long "Untouchable Lovers (2018)".

    4. Wang Ruizi berperan sebagai Xia Xueling

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://mercury0314.pixnet.net

    Adalah seorang artis China kelahiran Kota Zhenjiang, Provinsi Jiangsu pada tanggal 15 Juli 1992, lulusan dari Beijing Film Academy.

    Dalam drama ini ia berperan sebagai sahabat Tang Ming Xuan yang juga merupakan bagian dari "Mingyuan Fashion Group"

    Sejak kecil ia tertarik pada Tang Ming Xuan namun ia tak pernah mendapatkan cinta seperti yang diinginkan.

    5. Xu Ge berperan sebagai Cheng Yang

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://mercury0314.pixnet.net

    Adalah seorang aktor kelahiran 11 September 1984, lulusan dari The Central Academy of Drama.

    Dalam drama ini ia berperan sebagai seorang desainer terkenal yang memasuki Mingyuan setelah kembali dari luar negeri, dan menjadi desainer utama di "Mingyuan Fashion Group".

    Selain drama "Sunshine of My Life", ditahun 2021 Xu Ge juga bermain dalam drama lainnya yang dibintangi Zhang Han yaitu "One Boat, One World" .

    6. Shi Qingyan berperan sebagai Bai Xiaoman

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://mercury0314.pixnet.net

    Shi Qingyan adalah seorang artis China kelahiran 07 Juni 1995, lulusan dari Beijing Dance Academy.
    Dalam drama ini ia berperan sebagai seorang model yang tak pernah memiliki hubungan yang baik dengan Mo Fei.

    Pada tahun 2019 lalu, Shi Qingyan juga bermain dalam drama populer yang dibintangi Yang Zi dan Li Xian "Go Go Squid !" .

    7. Wu Difei berperan sebagai Mo Fan

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://mercury0314.pixnet.net

    Wu Difei atau Jerron Wu adalah seorang aktor kelahiran Jiangsu, Nanjing pada tanggal 14 Juni 1999.
    Dalam drama ini ia berperan sebagai adik kandung Mo Fei, memiliki bakat modeling tetapi ia juga pandai bernyanyi.

    Terlihat sangat tampan, memiliki kepribadian yang lembut dan perhatian.

    8. Zhang Tianying berperan sebagai Lu Zhu

    Sunshine of My Life
    sumber foto : https://mercury0314.pixnet.net

    Zhang Tianying adalah artis China yang memulai debut aktingnya dengan berpartisipasi dalam film Hongkong "The Lady Improper (2019)".

    Dalam drama "Sunshine of My Life" ini, ia berperan sebagai Sepupu Tang Mingxuan yang juga merupakan seorang model, memiliki kepribadian yang riang, lincah dan ceria.

    Sumber referensi :

    Post a Comment for "Sinopsis dan Daftar Pemain Drama China Sunshine of My Life (2021) "