• Chinese Actor
  • Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

    Daftar Rekomendasi 3 Drama China Yang Dibintangi Liu Te (Terry Liu)

    Rekomendasi 3 Drama China Yang Dibintangi Liu Te (Chinese actor)

    Drama yang dibintangi Liu Te (Terry Liu)
    Sumber foto : instagram @liute_gallery

    Liu Te juga dikenal dengan nama Terry Liu merupakan salah seorang aktor pendatang baru China yang ditahun 2021 lalu sempat menjadi pasangan Zhao Lusi di sebuah drama romantis berjudul Please Fell at Ease Mr. Ling.

    Selain jago akting, Liu Te juga merupakan sosok pria tampan yang memiliki banyak penggemar baik dari China maupun Indonesia.

    Selama kariernya sebagai seorang aktor, hingga saat ini Liu Te telah membintangi beberapa drama China berbagai genre.

    Dan berikut ini merupakan daftar rekomendasi 3 drama China yang dibintangi Liu Te.


    Rekomendasi 3 Drama China Yang Dibintangi Liu Te :

    1. My Dear Lady (2020)

    Drama yang dibintangi Liu Te (Terry Liu)
    Sumber foto : Douban

    Drama pertama yang dibintangi Liu Te yaitu My Dear Lady, drama ini disiarkan pada tahun 2020 lalu dengan total sebanyak 16 episode.

    Dalam drama ini, Liu Te disandingkan dengan aktris China Jiang Meng Jie yang sebelumnya sempat membintangi drama The Perfect Wedding (2018).

    Drama China My Dear Lady menceritakan tentang kisah seorang wanita yang baru saja bercerai yaitu Ling Xun Xun (diperankan oleh Jiang Meng Jie). 

    Ia memutuskan untuk merayakan masa lajangnya, namun dalam perjalanannya menuju ke sebuah pesta, mobilnya bertabrakan dengan sebuah mobil mewah dan pemilik mobil tersebut meminta kompensasi yang sangat besar.

    Namun tanpa disangka ternyata pemilik mobil tersebut adalah bos dari perusahaan barunya yaitu Cheng Li (diperankan oleh Liu Te).

    2. Please Feel at Ease, Mr. Ling (2021)

    Drama yang dibintangi Liu Te (Terry Liu)
    Sumber foto : Douban

    Drama selanjutnya yang dibintangi Liu Te yaitu Please Feel at Ease, Mr. Ling. Popularitas Liu Te meningkat pesat setelah membintangi drama ini, apalagi dalam drama ini ia beradu akting dengan artis yang saat ini sedang naik daun yaitu Zhao Lusi atau Rosy Zhao.

    Please Feel at Ease, Mr. Ling menceritakan tentang pertemuan yang tak terduga antara seorang gadis kurir bernama Gu An Xin (diperankan oleh Zhao Lusi) dan seorang CEO muda bernama Ling Yue (diperankan oleh Liu Te) dalam sebuah kecelakaan.

    Ling Yue menyembunyikan identitas aslinya dan berpura-pura amnesia serta menuntut kompensasi dari Gu An Xin untuk membawanya pulang dan merawatnya. 

    Gu An Xin awalnya mengira bahwa Ling Yue merupakan pria yang bodoh. Akan tetapi setelah beberapa hari interaksi, Ling Yue membuktikan bahwa dirinya jenius.

    Ternyata, Ling Yue mengalami kecelakaan setelah terjebak dalam sebuah persaingan sengit demi suksesi konglomerat yang kuat.

    3. Sweet Teeth (2021)

    Drama yang dibintangi Liu Te (Terry Liu)
    Sumber foto : Douban

    Kemudian satu lagi drama yang dibintangi Liu Te di tahun 2021 yaitu drama berjudul Sweet Teeth.
    Drama ini juga dibintangi oleh beberapa artis lain seperti Wu Xuan Yi, Bi Wen Jun, Zhai Xiao Wen, Baby Zhang dan Wan Zi Lin.

    Drama China Sweet Teeth menceritakan tentang kisah cinta antara seorang dokter gigi dan pasiennya.

    Ai Jing Chu (diperankan oleh Bi Wen Jun) merupakan seorang dokter gigi yang juga mengajar di Universitas Donghu, ia dikenal sebagai pria paling tampan di sekolah. 

    Kemudian seorang pustakawan universitas bernama Zeng Li (diperankan oleh Wu Xuan Yi) memiliki prasangka buruk terhadapnya karena sedikit kesalahpahaman. 

    Ketika ibu Zeng Li memaksanya untuk memasang kawat gigi, ia berusaha untuk menghindari Ai Jing Chu dengan segala cara, akan tetapi akhirnya ia tetap menjadi pasiennya Ai Jing Chu. 

    Saat keduanya semakin berinteraksi satu sama lain, Zeng Li menyadari bahwa Ai Jing Chu sebenarnya adalah orang yang sangat profesional dan peduli, dan ia pun mulai mengembangkan perasaan untuknya.

    Dan itulah tadi 3 rekomendasi drama yang dibintangi oleh aktor China Liu Te yang telah kami rangkum dari berbagai sumber.


    Post a Comment for "Daftar Rekomendasi 3 Drama China Yang Dibintangi Liu Te (Terry Liu)"